Manfaat, Klasifikasi, Dan Bentuk Karakteristik Siswa

Ditulis oleh: Materi Inside
Berikut ulasan mengenai materi belajar tentang Manfaat, Klasifikasi, Dan Bentuk Karakteristik Siswa, yang dapat kalian jadikan acuan untuk belajar. Silahkan disimak!

Manfaat Analisis Karakteristik Siswa

a) Guru dapat memperoleh tentang kemampuan awal siswa sebagai landasan dalam memberikan materi baru dan lanjutan
b) Guru dapat mengatahui tentang luas dan jenis pengalaman belajar siswa, hal ini berpengaruh terhadap daya serap siswa terhadap materi baru yang akan disampaikan
c) Guru dapat mengetahui latar belakang sosial dan keluarga siswa.  Meliputi tingkat pendidikan orang tua, sosial ekonomi, emosional dan mental sehingga guru dapat menajjikan bahan serta metode lebih serasi dan efisien
d) Guru dapat Mengetahui tingkat pertumbuhan dan perkembangan dan aspirasi dan kebutuhan siswa
e) Guru dapat Mengetahui tingkat penguasaan yang telah di peroleh siswa sebelumnya


Klasifikasi Karakteristik Siswa

a) Pribadi dan lingkungan yang terdiri dari umur, Jenis kelamin, keadaan ekonomi, orang tua, kemampuan pra sekolah, dan lingkungan tempat tinggal
b) Psikis yang terdiri dari tingkat kecerdasan, perkembangan jiwa anak, modalitas belajar, motivasi, bakat  dan minat


Bentuk  Karakteristik Siswa

Aliran yang berkaitan dengan potensi manusia menerima pendidikan
1) Nativisme, Anak yang baru lahir membawa bakat kesanggupan dan sifat-sifat tertentu (Arthur Schopenhour dalam AhmadFauzi, 2010)
2) Empirisme, Manusia itu dalam perkembangan pribadinya semata-mata ditentukan oleh dunia di luar dirinya. (John Locke dalam AhmadFauzi, 2010) dari Inggris dengan teorinya “Tabula Rasa”
3) Konvergensi, William Stern dalam Ahmad Fauzi (2010), menyatakan bahwa : “kemungkinan-kemungkinan yang dibawa lahir itu adalah petunjuk-petunjuk nasib dengan ruangan permainan. Dalam ruangan permainan itulah letaknya pendidikan dalam arti seluas-luasnya”

Sekian artikel mengenai Manfaat, Klasifikasi, Dan Bentuk Karakteristik Siswa, yang dapat kalian jadikan acuan untuk belajar.
Lihat juga:
Kumpulan Artikel Tentang Guru